Posts Tagged With: gunung

Juneau-Alaska, USA : 17 April 2023

Pk.1.30 pm kami tiba di port pertama yaitu kota Juneau. Akhirnya bisa menyentuh daratan juga nih setelah sekian lama berlayar. Juneau merupakan ibu kota negara bagian Alaska, USA. Jangan bayangkan Juneau seperti kota besar dengan gedung tinggi ya. Ini Alaska, penduduknya sedikit, kotanya kecil dan dikelilingi pegunungan yang saat ini masih diliputi salju.

Suhu di Juneau sekitar 2-5 derajat celcius dan cuaca diramalkan cloudy. Sunrise pk.05.40 am dan sunset pk.08.15 pm. Jam di Juneau mundur 1 jam dari kota Seattle atau waktu di lautan kemarin. Informasi ini semua ada di booklet ya, jadi sudah memudahkan penumpang untuk adjust jam dan memperkirakan kostum yang mau dipakai. Di kota ini kita punya waktu sampai pk.10.30 pm, sebelum harus naik lagi ke kapal. Lumayan lama juga sih. Makanya untuk Juneau ini kami beli shore excursion dari kapal saja biar ga ribet. Ada 2 excursion yang kami pilih di Juneau ini : Goldbelt tram dan Mendenhall Glacier, yang tiketnya pas pertama sampai kamar di kapal sudah ada di atas ranjang itu.

Pemandangan mendekati Juneau
Continue reading
Advertisement
Categories: 2020-2024, AMERICA, Canada, USA | Tags: , , , , , , , , , , , | Leave a comment

Alaska Cruise by Norwegian Cruise Line (NCL) : 15-22 April 2023

Akhirnya tiba juga hari di mana kami akan berpetualang ke Alaska, salah satu negara bagian USA yang spektakuler pemandangan alamnya. Untuk tanggal liburan kami, hanya ada 1 cruise yang akan berlayar ke sana yaitu NCL Bliss. Cruise lain umumnya baru berlayar sekitar bukan Mei. NCL Bliss adalah salah satu cruise terbesar yang dimiliki oleh NCL dan didesain terutama untuk tujuan Alaska. Untuk naik cruise, kami berangkat dari Pier 66, tidak jauh dari Pike Place Market yang kami kunjungi kemarin.

NCL Bliss di Pier 66 Seattle

Proses check-in dilakukan melalui apps dari jauh-jauh hari sebelumnya. Para penumpang diminta untuk mengisi rencana jam check-in. Check-in bisa dimulai dari jam 10.00 sampai jam 15.00 untuk keberangkatan kapal jam 17.00. Yang penuh duluan terisi adalah jadwal check-in yang paling awal. Rupanya penumpang ingin cepat2 naik kapal, supaya bisa segera menikmati fasilitas kapal. Setelah dipilih, nanti akan ada tag berwarna yang harus ditempelkan di koper atau tas bawaan kami. Warna tag tergantung jam check-in.

Selama di kapal, kami dapat jatah wifi gratis terbatas 150 menit per orang. Ini aksesnya juga dari apps. Nanti bisa ketauan sudah terpakai berapa banyak dan sisa berapa banyak jatah wifinya. Kami irit2 deh ini pakainya, gantian antara Jeff dan Diana untuk berkomunikasi dengan keluarga.

ITINERARY CRUISE

1. Seattle – 15 April

Di Pier 66 sudah ada tempat drop off khusus. Jadi mobil bisa menurunkan penumpang dan kopernya di situ. Nanti koper bisa langsung diletakkan di tempat drop bagasi, di situ juga banyak petugas yang siap membantu. Nantinya koper akan dikirim langsung ke kamar.

Continue reading
Categories: 2020-2024, AMERICA, Canada, USA | Tags: , , , , , , , , , , , | Leave a comment

USA part 4 – Yosemite National Park (California) : 29-30 April 2022

Jumat, 29 April 2022

Hari ini kami mau mengunjungi Yosemite National Park (Bacanya Yosemiti/Yosemeti, bukan Yosemait/Yosemit). Yosemite ini lokasinya sangat luas. Harus bermalam sih di sini, kalo cuma lewat sayang banget karena ga bisa explore. Di Yosemite banyak sekali trail hiking, jadi kalo menginap semalam pun paling cuma bisa jalanin 1 jalur hiking (seperti kami). Pass masuk ke Yosemite ini USD.35 per mobil berlaku untuk 7 hari, sama seperti pass masuk Grand Canyon. Jadi mau cuma numpang lewat atau nginap 7 hari sama saja harganya.

Catatan : Untuk masuk Yosemite saat summer (20 May-30 September) harus booking dahulu ya. Ini aturan baru memang. Jadi ada pembatasan jumlah kendaraan yg masuk supaya ga terlalu penuh. Info lengkapnya silakan lihat di website https://www.nps.gov/yose/index.htm atau IG: yosemitenps

Pintu masuk Yosemite ini banyak, kami masuk melalui South Gate Entrance dari HWY 41. Kalo berangkat dari LA lebih dekat masuk lewat Pintu Selatan ini. Nanti kami akan keluar lewat Arch Rock Entrance menuju ke HWY 140, karena ini lebih dekat ke tempat menginap kami di El Portal dan juga ke San Francisco, kota tujuan kami selanjutnya.

Dalam perjalanan (melalui chat wa), teman Diana yang di San Francisco (Mr. Sutan) merekomendasikan satu tempat menarik yang tidak ada dalam itinerary kami, yaitu pabrik kismis merk Sun-Maid. Wah, ternyata kismis ini asalnya dari California dan lokasi pabriknya ada di antara LA dan Yosemite. Sun-Maid ini sudah ada sejak tahun 1912 dan produknya juga sudah dijual lama di Indonesia. Mamanya Diana kebetulan penggemar kismis Sun-Maid ini, cocok deh !

Pabrik Kismis Sun-Maid
Continue reading
Categories: AMERICA, 2020-2024, USA | Tags: , , , , , , , , , , , | 3 Comments

Gracia Spa, Ciater : 27-28 Maret 2022

Prolog

Seperti yang sudah disebutkan di tulisan tentang staycation Edensor ke Sentul sebelum ini, bahwa di bulan Maret ini kami mau habiskan jatah cuti Jeff. Satu hari sudah terpakai untuk ke Sentul. Dua hari lagi kami pakai untuk liburan singkat ke Bandung dan Ciater. Kami memilih berangkat Jumat subuh dan kembali ke Jakarta hari Senin siang.

Untuk ke Bandung karena merupakan hometown kami, maka kami ga tuliskan detailnya karena bukan pergi ke tempat wisata. Biasanya ke Bandung ya ketemu keluarga, bersantai dan kulineran aja sih. Untuk menginap juga kali ini kami menggunakan apartment keluarga besar yang memang sering menjadi tempat menginap kami ketika berada di Bandung.

Berjumpa Masalah

Nah, ada cerita menarik kali ini karena ternyata pas sampai Bandung mobil Jeff mengeluarkan suara2 ketika berbelok. Akhirnya kami pergi ke bengkel untuk cek masalahnya apa. Tanpa disangka, ternyata ada kerusakan pada part yang cukup penting dan menyebabkan mobil dalam kondisi berbahaya jika terus dijalankan. Masalahnya part yang harus diganti tidak tersedia di bengkel Bandung dan harus dikirimkan dari Jakarta. Tentu ini membutuhkan waktu yang lama. Jadi, mobil harus ditinggal di bengkel Bandung sampai mungkin seminggu ke depan. Hah ?! Gubrak deh ! Padahal ini baru hari pertama kami tiba di Bandung, masih banyak rencana dan belum juga ke Ciater sebagai tujuan utama liburan kan.

Continue reading
Categories: 2020-2024, INDONESIA, Jawa Barat | Tags: , , , , , , , , | 1 Comment

Edensor Hills, Sentul-Bogor : 13-14 Maret 2022

Prolog

Bulan Maret ini adalah bulan terakhir untuk menghabiskan cuti Jeff. Ternyata masih ada 3 hari nih, sip deh. Langsung saja dimanfaatkan untuk berlibur. Walau kasus COVID sudah sangat menurun, namun kami masih berusaha mencari tempat yang “aman”. Akhirnya kami ambil cuti 1 hari (Senin) untuk menginap di Edensor Hills Villa & Resort yang berlokasi di Bojong Koneng-Babakan Madang-Sentul, supaya dapat harga weekday. Selain lebih sepi, harga juga lebih murah. Booking langsung saja ke Villa nya, lebih murah daripada melalui OTA (Online Travel Agent) dan bisa pilih kamarnya mau yang mana. Untuk tipe bungalow di weekday kami dapat harga Rp.950.000 per malam. Sementara jika weekend harganya bisa mencapai Rp.2.000.000 per malam. Wow… fantastis.

Karena kami belum pernah ke sana, maka kami bertanya melalui whatsapp (sekalian booking juga melalui whatsapp) tipe bungalow mana yang paling bagus viewnya. Dijawab bungalow no.5 yang menghadap air terjun dan swimming pool. Hanya saja kalo lihat review di web sepertinya yang paling bagus adalah yang paling atas, yaitu bungalow no.3. Ketika ditanyakan, orangnya menjawab bahwa bungalow no.3 sudah ada yg booking dan view nya sama saja dengan no.5. Oke deh, kami percaya saja. Akan tetapi saat mengirimkan konfirmasi, ditulis bungalow no.4 dan kata orgnya kami dipindah ke bungalow no.4 yang lebih tinggi dari no.5 supaya lebih bagus view nya. Ya nurut aja deh.

Continue reading
Categories: 2020-2024, INDONESIA, Java, Jawa Barat | Tags: , , , , , , , , | Leave a comment

Ranca Upas, Ciwidey : 28-29 November 2021

Prolog

Kali ini kami ambil cuti di hari senin untuk bisa menikmati liburan yang sepi di tengah hutan. Setelah melihat berbagai pilihan akomodasi berkonsep “back to nature“, pilihan jatuh pada Bobocabin yang terletak di Ranca Upas, Ciwidey. Pilih yang deluxe, yang kamar mandi dalam, harganya Rp. 566.000,- per malam. Ini harga yg cukup murah karena weekdays dan pesan sebulan sebelumnya. Pesan langsung di apps Bobobox.

Kami sempat menginap dahulu semalam di Bandung, kemudian baru menuju Ciwidey dan menginap lagi semalam. Saat di Bandung kami sempat makan Atmosphere Resort Cafe Jl. Lengkong Besar. Ini tempat besar sekali dan asik banget. Ada buat lesehan, ada yg duduk biasa, ada yang dekat kolam ikan, ada yang outdoor, ada yang lantai 2, banyak banget pilihannya. Kami coba menu “escargot” yang jarang ada nih di resto lain, buat yang penasaran rasanya silakan coba sendiri ya. Sempat juga makan di Baso Tahun Tulen Jl. Pasirkaliki, Sate Maulana Yusuf (ini selain sate ayam, olahan kambing nya juga enak banget !), dan Lotek Mahmud (juaranya bakmoy babi nih). Semuanya tempat makan enak legendaris di Bandung tuh.

Continue reading
Categories: 2020-2024, ASIA, INDONESIA, Java, Jawa Barat | Tags: , , , , , , , , , , , , | Leave a comment

Lido Lake Resort : 17-18 April 2021

Prolog

Lido Lake Resort ini sebetulnya sudah lama berdiri dalam kawasan Lido. Namun sejak tahun 2015 kawasan ini mulai digarap menjadi proyek bersama antara MNC Grup dan Donald Trump. Tujuannya adalah untuk dijadikan kawasan sekelas Disney Land dan Universal Studio, di atas lahan sekitar 3.000 ha. Sekarang Lido malah sudah masuk dalam Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), sama seperti Tanjung Lesung, Banten.

Kami menginap di tempat ini ber-3, bersama adik dari Jeff, namanya Jennifer. Kami pernah juga sih pergi ber-3 tahun 2015 saat traveling ke China. Beli voucher menginapnya melalui Traveloka dengan harga Rp.736.000,- untuk weekend, sudah termasuk breakfast. Hotel juga banyak menawarkan promo2 melalui sosmed nya. Buat yang berminat silakan dimanfaatkan sebelum nanti harga tambah mahal mengikuti perkembangan fasilitas di kawasan ini.

Day 1

Sebelum ke Lido, kami mampir dulu ke Bogor untuk jajan dan beli makanan sebagai bekal nanti di Lido. Pertama mampir ke Roti Unyil Venus, kami suka banget roti ini. Kali ini, kami tinggal ambil saja karena sudah pesan melalui wa sebelumnya. Lalu mampir ke Jl. Suryakencana, salah satu jalanan paling terkenal untuk para wisatawan dan nyobain Cungkring Pak Jumat yang tersohor itu. Ooh, ternyata bagian sapi yang kenyal2 ditambah gorengan serta lontong dan disiram bumbu kacang. Ini kami makan di mobil.

Jajanan Bogor
Continue reading
Categories: 2020-2024, INDONESIA, Java, Jawa Barat | Tags: , , , , , , , , , , , , | Leave a comment

Puncak Pass Resort : 10-11 Januari 2021

Prolog

Liburan ini juga terjadi karena adanya promo Epic Traveloka, dimana kami bisa mendapatkan voucher menginap di Puncak Pass Resort hanya seharga Rp.340.000 per malam. Memang tanpa breakfast, tapi harga normal itu bisa 1 jutaan loh, jadi menurut kami ini muraaaah banget. Lalu kami juga cocok dengan tanggalnya yang bukan pas high season (setelah musim libur awal tahun) dan bukan weekend (melainkan Minggu ke Senin), supaya tidak terlalu ramai. Maklum, sekarang kan COVID makin meluas, jadi kami pun perlu mengatur liburan dengan bijak supaya tetap sehat. Perlu cuti sehari dong ? Iya, ga masalah sih, apalagi sekarang lagi gencar WFH (Work From Home), jadi sebetulnya kita bisa kerja darimana saja.

Day 1

Kami berangkat hari Minggu pagi sekitar jam 7 lebih. Sepertinya perpaduan antara hari Minggu pagi dan pandemi COVID, jadinya arus ke Puncak jadi sepi, jalanan lancar banget. Kami melewati tol Jagorawi dan bisa melihat keindahan gunung2 yang ada di area Puncak dengan jelas dari mobil, kereeeen banget. Biasanya ga sejelas ini, mungkin karena polusi kendaraan yang berkurang ya, kan jalanan sepi. Bagus juga nih efek COVID bagi keindahan alam !

mountain view dari jalan tol jagorawi

Continue reading

Categories: 2020-2024, ASIA, INDONESIA, Java, Jawa Barat | Tags: , , , , , , | Leave a comment

Rumah Lereng, Bandung : 27-28 Desember 2020

Prolog

Kami itu sudah lama cari2 penginapan yang pet friendly, karena ingin juga bawa anjing pudel kami si Miki jalan2. Kasian kan, tiap kali kami jalan2, dia mesti diam di rumah, dititip di rumah ortunya Diana. Nah, pas lagi iseng2 browsing booking.com eeeh ketemu tempat ini. Namanya “Rumah Lereng” lokasinya di Bandung, bagus nih ga terlalu jauh. Area pegunungan, tapi bukan di Lembang (Bandung Utara), melainkan di Bandung Timur. Lalu 1 tempat penginapan ini hanya ada 3 kamar dengan area outdoor yang luas. Menarik juga untuk dicoba di masa pandemi ini. Cocok untuk menghindari keramaian, apalagi pas liburan akhir tahun. Kebetulan kami masih punya voucher diskon 150 rb di booking.com jadi kami book saja deh semalam. Harganya di booking.com Rp.807.500 dengan pakai voucher diskon jadi kami cukup membayar Rp.657.500, oke banget lah !

Miki liburan nih..

Buat yang penasaran bisa intip info dan foto lebih jelasnya di http://www.rumahlerengbandung.com Jadi bisa juga booking langsung ke penginapannya, ga harus lewat booking.com. Cari saja mana yang lebih murah, hehe. Kalo mau tanya2 bisa juga wa ke mba Lia di 0812.8082.0812 yang mengurus penginapan ini. Mba Lia ini sebetulnya orang Depok, tapi saat ini stay di Rumah Lereng untuk ngurusin penginapan. 

 

Continue reading

Categories: 2020-2024, ASIA, INDONESIA, Java, Jawa Barat | Tags: , , , , , , , , , | 4 Comments

Novus Giri Resort & Spa, Puncak : 3-4 Agustus 2019

Prolog

foto coverIni voucher hotel kedua yang kami beli saat promo besar2an Traveloka. Sudah lama kami mengincar tempat ini, tapi baru kali ini kesampaian. Kamar Suite with Warm Plunge Pool di Novus Giri Resort-Puncak, menjadi tempat kami bersantai kali ini. Harga resmi nya 3,7 juta per malam tetapi karena diskon menjadi 1,7 juta. Itu harga weekend dan termasuk breakfast. Lumayan banget kan. Keunikannya adalah private pool yang berisi air hangat di area pegunungan yang dingin. Nah, sejauh ini kami belum menemukan tempat seperti ini di sekitar Jakarta. Di Bali banyak private pool, tapi harus naik pesawat dan udara di Bali yang panas membuat private pool pastinya berisi air dingin. Di Bandung ada Gracia Spa yang punya private hot spring, tapi ya hanya untuk berendam, bukan untuk berenang karena kolam nya kecil. Jika pembaca ada informasi tentang private pool air hangat yang tidak jauh dari Jakarta, silakan isi comment ya. Continue reading

Categories: 2015-2019, ASIA, INDONESIA, Java, Jawa Barat | Tags: , , , , , , , , , , | 1 Comment

Create a free website or blog at WordPress.com.