Persiapan Western USA (California, Nevada, Arizona) : 22 April – 8 May 2022

PROLOG

Rencana awal untuk pergi ke Amerika Serikat sebetulnya sudah sejak awal 2020. Saat itu kami memulainya dengan mengajukan aplikasi visa USA. Bisa baca kisahnya di postingan mengurus visa USA (2020).

Setelah disetujui, maka kami pun berburu tiket pesawat. Namun ternyata itu bertepatan dengan masuknya COVID ke Indonesia. Jadi kami tidak rugi apa pun karena memang belum booking apa-apa saat itu. Hanya saja rencana ke USA dibatalkan, menunggu COVID mereda yang tadinya diperkirakan tidak akan lama. Ternyata sampai tahun berikutnya, kami tetap belum bisa pergi ke USA karena dirasa masih belum aman untuk traveling. Selain itu kebijakan yang ketat dan biaya mahal terkait syarat PCR dan karantina pun mengurungkan niat kami untuk jalan-jalan ke luar negeri selama pandemi melanda. Kami memilih untuk traveling domestik saja dahulu.

Akhirnya pada awal 2022 ini, kami memberanikan diri untuk kembali melanjutkan rencana yang tertunda. Banyak negara sudah berdamai dengan COVID, termasuk Indonesia dan USA. Syarat perjalanan luar negeri pun mulai dilonggarkan. Horeeee… akhirnya… !

Finally…

Persiapan pun dilakukan untuk membeli tiket pesawat, mengatur itinerary, booking hotel, dan juga rental mobil. Dengan waktu persiapan yang cukup mepet untuk ukuran kami, yaitu sebulan sebelum perjalanan, maka kami sudah siap dengan resiko bahwa akan sulit mencari harga promo. Sehingga dari awal sudah ada kesepakatan bahwa untuk perjalanan kali ini, kami berprinsip tidak akan memaksakan diri untuk mencari yang “termurah”. Kami akan mengutamakan keamanan, kesehatan, dan kenyamanan. Tentu dengan tetap berusaha untuk bisa mencari “The Best Price” dan menekan budget di bagian yang bisa dihemat.

TIKET PESAWAT

Kali ini kami memilih SQ (Singapore Airlines), karena kami bisa dapat harga yang cocok untuk kelas SQ (pesawat bintang 5) dan waktu yang nyaman dari segi durasi dan jam kedatangan di USA. Tidak bisa dibilang murah, karena ini jelas harga tiket pesawat termahal yang pernah kami beli dalam sejarah kami traveling. Tapi juga tidak bisa dibilang mahal, karena harga ini wajar sih untuk terbang ke USA, apalagi jika melihat nama besar maskapai nya. Harusnya mereka akan sangat menjaga service dan kebersihan pesawatnya juga kan, sangat penting di masa sekarang ini.

Tadinya kami rencana start dan kembali dari San Francisco. Namun karena harga tiket Jakarta-San Francisco pp cukup mahal, maka kami ganti haluan jadi PP Los Angeles saja. Tiket kami beli seharga 15 juta per orang. Itu dengan transit 2x di Singapore dan Tokyo, namun masing2 transit hanya 1 jam jadi ga buang waktu. Lalu jam ketibaan di LA nya siang hari, enak. Ada yang lebih murah harganya, non stop dari Singapore ke LA, tapi jam ketibaan di LA hampir tengah malam, jadi kami ga ambil yang ini. Ada juga yang lebih murah, tapi harus transit di Singapore selama 11 jam. Hm.. kembali ke prinsip utama trip kali ini, kami pilih yang nyaman dan cepat sampai tujuan supaya minimal berada di airport dan pesawat yang bisa jadi penularan virus corona !

Catatan : Ternyata jadwal pesawat kami diubah oleh pihak SQ karena pesawat Jakarta-Singapore pagi hari di tanggal tersebut ditiadakan. Jadilah kami tetap harus transit bermalam selama 11 jam di Changi, Huhu…

Tiket kami beli langsung dari situs SQ supaya lebih mudah jika harus terjadi perubahan terhadap perjalanan akibat situasi pandemic yang tidak menentu. Bagasi per orang bisa bawa koper 2 pcs x 23 kg. Tapi kami masing2 hanya bawa 1 koper saja cukup.

ITINERARY & AKOMODASI

Rencana perjalanan yang sudah dibuat pada tahun 2020 terpaksa harus dibongkar lagi karena menyesuaikan tiket pesawat yang sudah dibeli, yaitu pp dari Los Angeles. Tujuan utama kami adalah explore California dan Antelope Canyon (yang paling jauh). Jadi kami mengatur sekalian apa yang bisa dikunjungi sekalian jalan, dengan waktu yang terbatas. Berikut itinerary kami dengan cara road trip.

23 April 2022       : Tiba di Los Angeles, stay di rumah family

25 April 2022      : Berangkat ke Las Vegas, stay di Excalibur Hotel (1,2 juta per malam)

26 April 2022      : Berangkat ke Grand Canyon South Rim, lanjut ke kota Page, stay di Rodeway Inn Lake Powell (900 ribu per malam dan dapat breakfast)

27 April 2022       : Berangkat ke Horseshoe Bend dan Antelope Canyon, lanjut ke Las Vegas, stay di Downtowner Boutique Hotel (800 ribu per malam)

28 April 2022       : Kembali ke LA

29 April 2022       : Berangkat ke Yosemite National Park, stay di Yosemite View Lodge (3,4 juta per malam). Ini harganya paling parah memang, kalo mau lebih murah lokasinya agak jauh dari gerbang Yosemite, itu pun tetap di kisaran 2 juta per malam. Jadi pasrah aja deh kali ini. Nanti kita lihat, apakah worth dengan harga segitu ya.

30 April 2022       : Berangkat ke San Francisco, stay di private room Airbnb (1,6 juta per malam)

3 Mei 2022          : Berangkat ke Monterey, stay di Monterey Pines Inn (1,2 juta per malam)

4 Mei 2022          : Menyusuri Pacific Coast Highway 1 menuju LA, yang viewnya spektakuler dan semua orang menyarankan untuk road trip dengan rute ini, stay di LA

6 Mei 2022          : Pulang dari LA, tiba di Jakarta tgl.8 Mei 2022

Enjoy USA

RENTAL MOBIL

Traveling di West Coast ini memang lebih mudah menggunakan mobil, jadi kami road trip lagi deh kali ini. Sempat terpikir mau ambil local tour, tapi mengingat bahaya COVID rasanya lebih aman kalo kami nyetir berdua aja deh kemana-mana. Selengkapnya mengenai rental mobil dan kisah road trip bisa dibaca di postingan Menyewa & Menyetir Mobil di Western USA.

TRAVEL INSURANCE

Last but not least adalah beli travel insurance ! Selain pilih yg cover terrorism (apalagi skrg lagi ada kondisi perang Rusia-Ukraina yang juga ada kaitan sama USA nih) harus juga cover COVID karena skrg kan lagi pandemic yah. Kami putuskan ambil Zurich Travel Insurance yang Worldwide (cover USA) dan tipe polis Duo Plus (utk 2 org dewasa yg pergi barengan). Harganya Rp.1.354.500 untuk perjalanan berdua WORLDWIDE (incl.USA) selama 17 hari (dihitung mulai tgl berangkat dari Indonesia hingga tgl tiba kembali di Indonesia). Jauh lebih murah jatuhnya daripada beli 2 single adult. Semua beli melalui website https://travellin.co.id jadi prosesnya online tanpa melalui agent perorangan. Pertimbangan dalam memilih insurance bisa lihat di postingan memilih asuransi perjalanan (travel insurance).

Antelope Canyon, fenomena alam yang luar biasa keren !

SIM CARD (untuk HP)

Kami pilih untuk beli SIM card lokal USA merk Ultra, ini masih 1 grup sama T-mobile yang jaringannya terkenal bagus dan luas di USA. Harganya $30 untuk data 10 GB, berlaku 30 hari. Akhirnya hanya terpakai 7 GB selama 2 minggu perjalanan kami di USA. Ini jadi punya nomor USA yang bisa dipakai untuk telpon2 dan sms gratis di Amerika. Nomor USA ini lumayan penting untuk booking wisata supaya kita mudah dihubungi dan juga untuk telpon2 hotel/airbnb/tempat wisata. Karena di USA ga semua punya whatsapp dan ga semua rajin balas email.

Harga ini tergolong sangat murah, namun hanya bisa dibeli di Walmart. Jadi kerjasama eksklusif antara Ultra dengan Walmart. Bisa beli online lewat walmart.com cuma kendalanya dia hanya mau terima credit card dengan billing address USA. Waktu kami coba pakai credit card kami ternyata gagal. Jadilah kami minta bantuan family yang ada di LA untuk bisa belikan dulu dan activate dulu. Supaya pas kami datang sudah bisa langsung dipakai. Alternatif lain bisa juga sih beli langsung di lokasi saat tiba di USA.

BUKTI VAKSIN DAN TES COVID (ANTIGEN-PCR)

Untuk masuk ke Amerika saat ini harus menunjukkan bukti sudah vaksin lengkap dari merk yang diakui WHO dan juga bukti tes covid negatif yang diambil maksimal 1 hari sebelum perjalanan. Bisa pakai antigen atau PCR, kami sih pilih antigen saja. Lebih murah, lebih cepat juga hasilnya dan lebih tidak menyiksa prosesnya, haha.. Hitungan 1 hari sebelum itu bukan hitungan jam, jadi perhatikan setiap negara itu punya kebijakan berbeda-beda. Ada yang hitungan 24 jam dan ada yang hitungan hari.

Jadwal terbang pesawat kami tgl.22 April pk.19.00, tes kami lakukan di tgl.21 April pagi hari. Tapi nanti kepulangan ke Indonesia, itu syaratnya beda lagi. Selain harus PCR (ga boleh antigen) juga harus dilakukan paling lambat 2×24 jam. Jadi pesawat pulang kami tgl.6 May pk.14.20, maka kami rencana tes nya di tgl.4 May malam di LAX (LA international airport). Di situ bisa mengeluarkan hasil 24 jam dengan harga $125 per org. Iya, mahal banget memang ! Tapi ini sudah yang paling murah yg bisa kami dapatkan. Ternyata sudah bisa keluar hasilnya dalam 3 jam loh, hebat lah !

Alam di National Park yang amazing banget, baik subur maupun gersang !

Untuk kebijakan terbaru mengenai hal ini, selalu cek dengan maskapai penerbangan yang digunakan ya. Ini juga bisa beda2 aturannya tergantung maskapai, mengingat aturan di tempat/negara transitnya juga bisa beda2. Juga berjalannya waktu, aturan ini bisa terus berubah-ubah sesuai kondisi COVID yang terus berubah dinamis. Per 18 Mei 2022, masuk Indonesia sudah tidak mensyaratkan tes PCR. Begitu juga per 12 Juni 2022, USA sudah tidak mensyaratkan tes COVID untuk masuk ke negaranya. Wah, good progress !

HAL-HAL LAIN

Colokan listrik di USA adalah yang kaki 2 pipih, jadi berbeda dengan di Indonesia. Siapkan adaptor yang sesuai yah. Lalu mereka daya listriknya 120 V, sementara Indonesia 220 V. Utk charging alat2 listrik yang standar sih biasanya sudah bisa menyesuaikan 120-220 V (silakan lihat di keterangan chargernya yah). Namun kenyataannya di beberapa colokan listrik, terkadang jadi lama sekali charging nya atau kadang suka hidup mati gitu pas charging karena daya nya lebih lemah. Jadi kalo charge HP suka bunyi2 terus kalo ga pas. Jika terjadi begitu, coba cari stop kontak lain atau coba colok alat listrik lain ke colokan itu, lalu balik lagi. Kadang jadi bisa.

Untuk bawaan liquid di tas kabin (carry-on), USA hitungannya bukan 100 ml x 10 item, tapi batasannya adalah ukuran plastik wadahnya. Jadi semua liquid itu dimasukkan dalam wadah plastik yang ukurannya 1 quart. Kira2 itu ukuran 7 inch x 8 inch yang bisa muat 1 liter liquid. Jadi kalo kita bawa item nya kecil2, maka bisa muat lebih dari 10 item tuh.

Hati2 ya, di USA itu satuannya beda semua sama di Indonesia. Jadi mesti punya converter deh di HP. Contohnya, di USA satuannya itu farenheit (bukan celcius), miles (bukan kilometer), inch (bukan cm), gallon (bukan liter), dll. Jadi kalo ada orang USA bilang cuacanya 70 derajat, jangan bingung, itu maksudnya farenheit, haha..

Bersambung ke postingan trip : Perjalanan menuju USA (2022)

Advertisement
Categories: AMERICA, 2020-2024, USA | Tags: , , , , , , , , | 1 Comment

Post navigation

One thought on “Persiapan Western USA (California, Nevada, Arizona) : 22 April – 8 May 2022

  1. Wita

    Terima kasih banyak info nya sangat berguna bagi traveler yang baru pertama kali akan pergi ke usa

    Terus up dated ya traveling nya

We love your feedback !

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

Create a free website or blog at WordPress.com.

%d bloggers like this: